MENARA DOA "GUARDIAN OF TEMPLE"
Laksana di dalam sebuah peperangan, kami menyadari bahwa betapa sangat penting memiliki sebuah tatanan untuk pertahanan dan perlawanan terhadap kuasa jahat si iblis dan kedagingan manusia, oleh karena itu, GSJA Bandengan Selatan mendirikan sebuah Menara Doa di mana gereja menghimbau, mengajak, dan mengerahkan agar setiap pekerja dan jemaat kembali merapatkan diri di dalam barisan sebagai pendoa.
Saat ini, telah berdiri dengan tegak sebuah Menara Doa. Memang belum 24 jam, tetapi setidaknya telah setiap hari kecuali hari Minggu, ada barisan pendoa yang memberanikan diri menghadap Tuhan, menyembahNya dan berdoa syafaat setiap harinya.
Menara Doa ini pada awalnya digerakkan untuk pekerja GSJA Bansel. Namun hingga hari ini, jemaat juga responsif dan bergabung di dalam Menara Doa. Para pekerja diminta untuk berkomitmen datang dan berdoa sesuai dengan kondisi mereka tanpa rasa terpaksa.
JADWAL MENARA DOA GSJA BANSEL :
Senin - Jumat, Pk. 18:45 - 20:45
Sabtu, Pk. 14:00 - 16:00
250 orang pendoa telah mengambil keputusan untuk berdoa setiap hari sesuai dengan jadwal tugas yang mereka ambil. Halleluya
MENARA DOA ANAK
Bawalah anak-anak Anda ke Menara Doa Anak, setiap Sabtu siang pk. 12:30, dan biarlah mereka menjadi tiang-tiang yang dibangun kokoh bagi gereja, bangsa dan negara.